Kelompok F

Rabu, 18 Juni 2014

Animasi Tradisional

malam semuaa... yukk kali ini kita akan membahas tentang animasi tradisional..
Animasi Tradisional disini dibagi menjadi dua bagian.. yang pertama Film dan Non Film.. kita akan bahas lebih dalam lagi..

Pertama kita akan membahas soal Film.. Film ini terdiri dari Cell Animation.. penasaran apa itu Cell Animation? kita intip yuk..

      Kata “cell” berasal dari kata “celluloid”, yang merupakan material yang digunakan untuk membuat film gambar bergerak pada saat awal. Sekarang, material film dibuat dari asetat (acetate), bukan celluloid. Potongan animasi dibuat pada sebuah potongan asetat atau sel (cell). Sel animasi biasanya merupakan lembaran-lembaran yang membentuk sebuah frame animasi tunggal. Sel animasi merupakan sel yang terpisah dari lembaran latar belakang dan sebuah sel untuk masing-masing obyek yang bergerak secara mandiri di atas latar belakang. Lembaran-lembaran ini memungkinkan animator untuk memisahkan dan menggambar kembali bagian-bagian gambar yang berubah antara frame yang berurutan.
        Cell Animation adalah animasi 2D (2 dimensi) dan merupakan teknik animasi yang paling dikenal sampai saat ini. Teknik pembuatannya menggunakan celluloid transparent. Animasi ini merupakan film animasi yang didasarkan pada kemampuan gambar tangan untuk menciptakan obyek-obyek yang hendak dianimasikan yang saat ini masih dikembangkan dan menjadi industri bisnis yang cukup menjanjikan dalam dunia hiburan. Film-film animasi dengan sifat 2D ini pun masih dapat disaksikan di layar televisi, contohnya adalah anime dari Jepang seperti Doraemon, Naruto, Shinchan, dan kartun-kartun seperti Mickey Mouse, Cinderella dll. Disebut cell animation karena teknik pembuatannya dilakukan pada celluloid transparent.

Kamis, 12 Juni 2014

Stop Motion Pacman menggunakan Wash

nah ini temen-temen Stop Motion Pacman yang dibuat dari wash/lilin mainan..
gampang koq buatnya cuma butuh kesabaran aja wkwkwk
ini video dari kelompok kami..

cekidot :D

Kamis, 29 Mei 2014

12 Pinsip dalam film Spirited Away

Hay guys,, ketemu lagi nih :D
Kalau kemaren kita udah membahas 12 Prinsip Dasar Animasi secara umum dan cuma pakai contoh gambar,,sekarang coba kita masukin kedalam film yang udah kita review.. Biar tambah jelas gitu hohoho

Film yang kita bahas yaitu Spirited Away.. Film ini berasal dari Jepang, dan ditulis oleh Hayao Miyazaki.. 
Film 2D ini menceritakan seorang anak bernama Chihiro yang pindah ke kota baru bersama keluarganya.. Dikota yang baru itu tiba-tiba ayah dan ibunya berubah menjadi seekor babi.. Dan Chihiro berusaha untuk mengembalikan kedua orang tuanya itu.. Nah penasaran khan.. Yuk kita langsung liat kevideonya aja..




Selasa, 27 Mei 2014

12 Prinsip Animasi

Hai-hai semuaaa......
hmm kali ini kita akan membahas 12 Prinsip Animasi.. Menurut kalian apasih prinsip animasi itu?
Disini kami akan mencoba sedikit menjelaskannya,, prinsip animasi adalah prinsip yang digunakan oleh seorang animator untui mengetahui dan memahami bagaimana sebuah animasi dibuat sehingga menghasilkan animasi yang menarik, dinamis dan tidak membosankan.

Frank Thomas dan Ollie Johnston
Frank Thomas dan Ollie Johnston animator walt disney adalah 2 tokoh yang merumuskan 12 prinsip animasi ini. 12 prinsip animasi ini muncul atas dasar Seorang Animator profesional sepertinya harus mengetahui dan memahami bagaimana sebuah animasi dibuat sedemikian rupa sehingga didapatkan hasil animasi yang menarik, dinamis dan tidak membosankan.

Dua belas prinsip dasar animasi ini ditemukan oleh animator Disney kawakan bernama Ollie Johnston dan Frank Thomas dan ditulis ke dalam buku berjudul The Illusion of Life: Disney Animation di tahun 1981.Buku ini jadi maha penting karena berisi rangkuman teknik membuat animasi di Disney Animation sejak tahun 1930. Meski harganya cukup mahal, buku ini sangat bagus untuk pengetahuan dan teknik awal animasi.

Jumat, 23 Mei 2014

Timun Emas

Oleh : Aulia Helmi Primandita - 672012008

Hay teman-teman review filmku yang kali ini tentang film buatan Indonesia lho.Kalian ingat gak cerita dongeng Timun Mas. Pasti ingat dong ya. Nah buat mengenang masa kecil kita kali ini aku pengen ngereview tentang film animasi 2D yang berjudul Timun Mas. Ini dia film animasi asli produk dalam negeri. Film ini dibuat oleh PT Unggul Cipta Piranti pada tahun 1993. Mungkin dari segi tampilan animasi ini kurang menarik, wajar saja jika kurang menarik di buatnya aja tahun 1993. Nah ini review dari film Timun Mas.


Film ini menceritakan seorang wanita yang tidak mempunyai anak tetapi dia sangat ingin memiliki anak. Suatu hari dia berdoa memohon agar dikaruniai seorang anak. Lalu sebuah raksasa medengar permohonan wanita tersebut.

Sang raksasa pun mengabulkan permohonan wanita tersebut dengan memberinya sebuah timun mas yang apabila timun mas tersebut besar maka akan berisi sebuah bayi lucu. Tetapi dengan syarat apabila bayi tersebut telah tumbuh dewasa maka sang raksasa itu akan kembali untuk mengambil anak itu.

Hari pun semakin berlalu dan tibalah waktu timun tersebut membesar dan betapa terkejutnya ibu tersebut menemukan sebuah bayi yang cantik pada timun itu. sang ibu merasa sangat senang. Timun Mas pun tumbuh besar. hingga suatu ketika sang raksasa kembali muncul sang ibu pun takut dengan kejadian tersebut.


Lalu ibu memberikan bekal kepada Timun Mas untuk melawan raksasa tersebut. Setelah berkali-kali mengeluarkan benda-benda yang dikasih oleh ibunya untuk melawan sang raksasa. Sang raksasa pun kalah. Dan mulai saat itu Timun Mas pun hidup bahagia dengan ibunya.

Nah itu sekilas review tentang dongeng Timun Mas. Semoga review ini bermanfaat buat kita semua.

Detail :
  • Judul Film                   : Timun Mas
  • Genre                          : Tale/dongeng
  • Rumah Produksi         : Emperor
  • Produser                      : PT Unggul Cipta Piranti
  • Production manager    : Hariyanto
  • Original Story             : Media Bening Enima
  • Storyboard                  : Andy Rusmana
  • Tahun pembuatan        : 1993
  • Durasi Film                 : 52 menit 29 detik
Pemain : 
  • Timun Mas
  • Raksasa (buto ijo)
  • Ibu Timun Mas 
  • Cemeng (kucing timun mas)
  • Kera 
  • Cindil 
  • Contong
  • Seorang kakek
Film ini menceritakan petualangan MUSA, remaja tukang semir sepatu yang menjadi kurir bagi perjuangan pejuang arek-arek Suroboyo dan TKR dalam peristiwa pertempuran dahsyat 10 November 1945 di Surabaya.

Cerita dibuka dengan visualisasi dahsyat dari pemboman kota Hiroshima oleh Sekutu yang menandakan menyerahnya Jepang. "Indonesia merdeka, itu yang kudengar di RRI, Jepang menyerah!!" kata Musa. Tapi langit Surabaya kembali merah dengan peristiwa Insiden Bendera dan kedatangan Sekutu yang ditumpangi oleh Belanda. Belum lagi gangguan oleh beberapa kelompok pemuda Kipas Hitam yang dilawan oleh Pemuda Republiken. Residen Sudirman, Gubernur Suryo, Pak Moestopo, Bung Tomo dan tokoh-tokoh lain membangkitkan semangat arek-arek Suroboyo pemuda Indonesia bangkit melawan penjajahan.

Musa dipercaya sebagai kurir surat dan kode-kode rahasia yang dikombinasikan dengan lagu-lagu keroncong dari Radio Pemberontakan Rakyat Indonesia yang didirikan Bung Tomo. Berbagai peristiwa dilalui Musa sebagai kurir, kehilangan harta dan orang-orang yang dikasihi menjadi konsekuensi tugas mulia tersebut.
Cerita ini merupakan cerita adaptasi dari peristiwa 10 November 1945 Surabaya. Selain tokoh-tokoh nyata, terdapat tokoh fiktif yang sengaja dibuat untuk memperkuat pesan yang ingin disampaikan. Pesan perang tentang semangat, cinta tanah air, dan perdamaian. - See more at: http://www.film21bioskop.com/2014/02/film-battle-of-surabaya-2014-bioskop.html#sthash.flM16dla.dpuf
produksi MSV Pictures
produksi MSV Pictures
Film ini menceritakan petualangan MUSA, remaja tukang semir sepatu yang menjadi kurir bagi perjuangan pejuang arek-arek Suroboyo dan TKR dalam peristiwa pertempuran dahsyat 10 November 1945 di Surabaya.

Cerita dibuka dengan visualisasi dahsyat dari pemboman kota Hiroshima oleh Sekutu yang menandakan menyerahnya Jepang. "Indonesia merdeka, itu yang kudengar di RRI, Jepang menyerah!!" kata Musa. Tapi langit Surabaya kembali merah dengan peristiwa Insiden Bendera dan kedatangan Sekutu yang ditumpangi oleh Belanda. Belum lagi gangguan oleh beberapa kelompok pemuda Kipas Hitam yang dilawan oleh Pemuda Republiken. Residen Sudirman, Gubernur Suryo, Pak Moestopo, Bung Tomo dan tokoh-tokoh lain membangkitkan semangat arek-arek Suroboyo pemuda Indonesia bangkit melawan penjajahan.

Musa dipercaya sebagai kurir surat dan kode-kode rahasia yang dikombinasikan dengan lagu-lagu keroncong dari Radio Pemberontakan Rakyat Indonesia yang didirikan Bung Tomo. Berbagai peristiwa dilalui Musa sebagai kurir, kehilangan harta dan orang-orang yang dikasihi menjadi konsekuensi tugas mulia tersebut.
Cerita ini merupakan cerita adaptasi dari peristiwa 10 November 1945 Surabaya. Selain tokoh-tokoh nyata, terdapat tokoh fiktif yang sengaja dibuat untuk memperkuat pesan yang ingin disampaikan. Pesan perang tentang semangat, cinta tanah air, dan perdamaian. - See more at: http://www.film21bioskop.com/2014/02/film-battle-of-surabaya-2014-bioskop.html#sthash.flM16dla.dpuf
Film ini menceritakan petualangan MUSA, remaja tukang semir sepatu yang menjadi kurir bagi perjuangan pejuang arek-arek Suroboyo dan TKR dalam peristiwa pertempuran dahsyat 10 November 1945 di Surabaya.

Cerita dibuka dengan visualisasi dahsyat dari pemboman kota Hiroshima oleh Sekutu yang menandakan menyerahnya Jepang. "Indonesia merdeka, itu yang kudengar di RRI, Jepang menyerah!!" kata Musa. Tapi langit Surabaya kembali merah dengan peristiwa Insiden Bendera dan kedatangan Sekutu yang ditumpangi oleh Belanda. Belum lagi gangguan oleh beberapa kelompok pemuda Kipas Hitam yang dilawan oleh Pemuda Republiken. Residen Sudirman, Gubernur Suryo, Pak Moestopo, Bung Tomo dan tokoh-tokoh lain membangkitkan semangat arek-arek Suroboyo pemuda Indonesia bangkit melawan penjajahan.

Musa dipercaya sebagai kurir surat dan kode-kode rahasia yang dikombinasikan dengan lagu-lagu keroncong dari Radio Pemberontakan Rakyat Indonesia yang didirikan Bung Tomo. Berbagai peristiwa dilalui Musa sebagai kurir, kehilangan harta dan orang-orang yang dikasihi menjadi konsekuensi tugas mulia tersebut.
Cerita ini merupakan cerita adaptasi dari peristiwa 10 November 1945 Surabaya. Selain tokoh-tokoh nyata, terdapat tokoh fiktif yang sengaja dibuat untuk memperkuat pesan yang ingin disampaikan. Pesan perang tentang semangat, cinta tanah air, dan perdamaian. - See more at: http://www.film21bioskop.com/2014/02/film-battle-of-surabaya-2014-bioskop.html#sthash.flM16dla.dpuf
Film ini menceritakan petualangan MUSA, remaja tukang semir sepatu yang menjadi kurir bagi perjuangan pejuang arek-arek Suroboyo dan TKR dalam peristiwa pertempuran dahsyat 10 November 1945 di Surabaya.

Cerita dibuka dengan visualisasi dahsyat dari pemboman kota Hiroshima oleh Sekutu yang menandakan menyerahnya Jepang. "Indonesia merdeka, itu yang kudengar di RRI, Jepang menyerah!!" kata Musa. Tapi langit Surabaya kembali merah dengan peristiwa Insiden Bendera dan kedatangan Sekutu yang ditumpangi oleh Belanda. Belum lagi gangguan oleh beberapa kelompok pemuda Kipas Hitam yang dilawan oleh Pemuda Republiken. Residen Sudirman, Gubernur Suryo, Pak Moestopo, Bung Tomo dan tokoh-tokoh lain membangkitkan semangat arek-arek Suroboyo pemuda Indonesia bangkit melawan penjajahan.

Musa dipercaya sebagai kurir surat dan kode-kode rahasia yang dikombinasikan dengan lagu-lagu keroncong dari Radio Pemberontakan Rakyat Indonesia yang didirikan Bung Tomo. Berbagai peristiwa dilalui Musa sebagai kurir, kehilangan harta dan orang-orang yang dikasihi menjadi konsekuensi tugas mulia tersebut.
Cerita ini merupakan cerita adaptasi dari peristiwa 10 November 1945 Surabaya. Selain tokoh-tokoh nyata, terdapat tokoh fiktif yang sengaja dibuat untuk memperkuat pesan yang ingin disampaikan. Pesan perang tentang semangat, cinta tanah air, dan perdamaian. - See more at: http://www.film21bioskop.com/2014/02/film-battle-of-surabaya-2014-bioskop.html#sthash.flM16dla.dpuf

Spirited Away (2001)

Oleh : Aulia Helmi Primandita - 672012008


Hay-hay guys. Kalian tau gk film anime dari Jepang yang pernah dapat penghargaan Oscar sebagai film animasi terbaik yang berhasil menjadi film tersukses di Jepang pada tahun 2002?  Ya bener banget film itu judulnya Spirited Away, film yang disutradarai sutradara anime dan mangaka Jepang Hayao Miyazaki ini dirilis di Jepang pada tahun 2001. Mungkin ada dari kalian yang belum sempet atau bahkan baru tau film ini, nah ini aku mau kasih review film ini buat kalian. Film ini emang film lama tapi gk ada salahnya dong kalau dibahas lagi.
Spirited away bercerita tentang anak yang bernama Chihiro. Dia bersama orang tuanya pindah ke kota baru, tetapi Chihiro tidak suka dengan kepindahan mereka ke kota tersebut. Selama diperjalanan menuju kota tersebut dia selalu mengeluh, bahkan mengeluhkan sekolah baru dan bucket bunga yang berasa dari teman-temannya di sekolahnya yang lama. Ketika ayahnya sedang mencari jalan menuju rumah baru mereka, ayahnya menemukan jalan kecil yang berakhir disebuah bangunan tua. Setelah mereka memasuki bangunan itu dan menemukan sebuah taman, mereka menganggap bahwa taman tersebut merupakan taman bermain yang sudah ditinggalkan. Sebenernya taman itu adalah perbatasan antara dunia arwah dan dunia manusia. 

Ketika mereka sedang menelusuri sungai di taman itu sang ayah mencium aroma makanan. Lalu mereka berkeliling kota untuk mencari sumber aroma itu dan mereka pun akhirnya berhenti disebuah tempat makan yang menjual makanan tersebut. Karena sang ayah dan ibu sudah sangat tergoda dengan makanan itu, mereka langsung dengan lahap memakan makanan tersebut. Saat orang tuanya sedang makan Chihiro justru berkeliling-keliling kota dan ketika dia kembali mendatangi orang tuanya, dia sangat terkejut karena kedua orang tuanya telah berubah menjadi seekor babi.

Chihiro semakin bingung ketika dia menjadi transparan. Seorang anak laki-laki bernama Haku menemukannya dan memberinya makanan dari dunia arwah, agar dia tidak menghilang lagi. Dia membantu Chihiro untuk menyelinap masuk ke pemandian umum, yang dimiliki oleh seorang penyihir bernama Yubaba. Haku memberi tahu Chihiro bahwa satu-satunya cara agar dia hidup selamat di dunia arwah adalah dengan bekerja di pemandian umum untuk menyelamatkan orang tuanya.

Chihiro menuruti nasihat Haku dan menuju ke ruangan pemanas dan meminta Kamaji, seorang pekerja pemanas air untuk sebuah pekerjaan. Dia menolak Chihiro sampai salah satu pegawainya jatuh di batubara. Chihiro mengambil batu bara tersebut dan menaruhnya di pemanas air. Walaupun batubara tersebut sangat berat, dia bisa mampu mengangkat batubara-batubara tersebut. kamaji sangat puas dan memutuskan untuk membantu Chihiro menemukan sebuah pekerjaan dengan meminta seorang gadis bernama Rin untuk membawa Chihiro ke Yubaba.

Chihiro menemui Yubaba untuk mendapatkan sebuah pekerjaan. Dan Chihiro mendapatkan panggilan baru yaitu Sen. Pada hari berikutnya Haku menunjukkan kepada Sen bahwa orang tuanya berada di kandang bersama dengan babi-babi yang lain. 



Sen mendapat kesulitan dalam menyesuaikan diri pada kehidupan barunya tetapi memenangkan rasa hormat dengan membantu pelanggan yang menyusahkan, sebuah "arwah bau" yang mengerikan dan menyeramkan.
Selanjutnya ketika Ketika mencari Haku, Sen bertemu dnegan bayi Yubaba bernama Boh, yang ingin bermain dengannya. Sen melarikan diri darinya dan melihat pelayan Yubaba, tiga kepala tanpa badan yang dipanggil Kashira, mencoba mendorong Haku hingga jatuh. Burung kertas yang mengikuti Sen berubah menjadi Zeniba, saudari kembar Yubaba, yang mengejar Haku karena dia mencuuri segelnya. Sebuah mantra dipasang dalam segel itu sehingga siapapun yang mencurinya akan mati.

Sebelum pergi, Sen kembali ke pemandian untuk menemui No Face, yang memanggilnya dalam kemarahannya. Dia memberinya makan dari sisa kue herbal roh sungai, yang menyebabkan dia memuntahkan semua makanan dan tiga pegawai pemandian yang sudah dimakannya. Kerakusannya telah tersembuhkan ketika dia mengikuti Sen keluar. Sen dan No Face, ditemani oleh Boh dan pelayan terbang Yubaba, menaiki kereta untuk pergi ke rumah Zeniba di dasar Rawa.

Di pemandian, Haku sudah memulihkan diri dari cederanya. Ketika Yubaba mengetahui anaknya, Boh, telah hilang, dia murka. Haku meminta perjanjian dengannya untuk mengambil kembali bayinya, dan balasannya, dia meminta Yubaba mengirim Sen dan kedua orang tuanya kembali ke dunia manusia. Yubaba setuju, dengan satu syarat: Chihiro harus mengenali orang tuanya di antara babi-babi yang lain.

Di pondokan Zeniba, Sen mengetahui kalau siput hitam yang dihancurkannya ditaruh di dalam Haku oleh Yubaba, dan memungkinkannya untuk mengontrol Haku. Zeniba memberi tahu Sen kalau mantra tersebut hanya akan hancur oleh cinta.

Haku dalam bentuk naganya, menemukan Sen di tempat pondokan Zeniba. Zeniba memaafkannya karena telah mencuri segel miliknya dan mengundang No Face untuk tinggal bersamanya. Haku membawa Sen kembali ke pemandian, dan ketika berlalu di angkasa, Chihiro ingat pernah bertemu Haku sebelumnya: ketika dia masih kecil, dia tenggelam di sungai dan terselamatkan karena dibawa oleh ombak ke pinggiran. Dia diselamatkan oleh Haku, yang merupakan roh dari sungai Kohaku. Dia lalu memberitahu kalau nama asli Haku adalah Kohaku, sehingga membebaskannya dari sihir yubaba. Dia dan Chihiro lalu saling menyukai satu sama lain.

Di pemandian, Chihiro harus menyelesaikan satu tugas terakhir untuk membebaskan orang tuanya: dia harus memilih mereka dari sekumpulan babi. Dengan keberanian yang meluap dia menerima tantangan tersebut dan menjawab pertanyaan dengan benar, yaitu tidak ada satupun dari babi itu merupakan orang tuanya. Mereka lalu dibolehkan untuk kembali ke dunia manusia karena menjawab dengan benar. Haku meninggalkan Chihiro tetapi berjanji kalau mereka akan bertemu lagi lain waktu.

Nah itu review dari film animasi Jepang Spirited Away, gimana serukan filmnya? Jadi pengen nontonkan pastinya? Udah dh buruan nonton film ini dijamin gk bakal boring dh. Segini dulu ya buat review film ini. Semoga review film ini bisa bermanfaat buat kalian semua. Ditunggu aja ntr updatean terbaru buat film animasi yang lain. Bye bye....

Detail : 
  • Director : Hayao Miyazaki
  • Writer : Hayao Miyazaki
  • Producer : Toshio Suzuki, Yasuyoshi Tokuma, Donald W.Ernst (English version)
  • Original Music : Joe Hisaishi
  • Art Direction : Yoji Takeshige
  • Coutry : Japan
  • Production : Studio Ghibli, Nippon Television Network Corporation (NTV)
  • Distributor : Ghibli International

Pemain/pengisi suara :

  • Rumi Hiiragi as Chihiro/Sen
  • Miyu Irino as haku
  • Tsunehiko Kamijo as Chichiyaku
  • Ryunosuke Kamiki as Bo
  • Mari Natsuki as Yubaba/Zeniba
  • Bunta Sugawara as Kamaji
  • Yumi Yasuda as Rin
  • Daveigh Chase as Chihiro (English)
  • Suzanne Plesthette as Yubaba / Zeniba (English)
  • Susan Egan as Lin (English)
  • David Ogden Stiers as Kamaji (English)
  • Lauren Holly as Chihiro's Mother (English)
  • Michael Chiklis as Chihiro's Father (English)




Kamis, 22 Mei 2014

Tintin - Cerutu Firaun

Oleh Theresia Wenny O.P.W - 672012018

Selamat malam semua..
Nah sekarang kita bertemu lagi di review kita yang kedua.. Kali ini saya ingin berbagi cerita dengan kalian semua tentang seorang reporter bernama Tintin. Film ini berjudul Tintin - Cerutu Firaun.. Dijamin ga nyesel kalau nonton ini film.. Walaupun ini film sekitar 9 menit tapi asikk koq..
Okey ga usah panjang lebar, mendingan langsung nonton aja lah yaa..

Cekidot :D

Tau kah animasi itu apa...?

Oleh:
Aulia Helmi P - 672012008
Theresia Wenny - 672012018

Pengertian
        Animasi adalah menghidupkan gambar, sehingga anda perlu mengetahui dengan pasti setiap detail karakter anda, mulai dari tampak (depan, belakang, ¾ dan samping) detail muka si karakter dalam berbagai ekspresi (normal, diam, marah, senyum, ketawa, kesal,dll.) lalu pose/ gaya khas karakter bila sedang melakukan kegiatan tertentu yang menjadi  ciri khas si karakter tersebut. Bahkan seorang ‘Sinchan’ dengan karakter yang sederhan atetapi mempunyai kekuatan personality-nya sehingga membuat penonton tahu betul sifat-sifatnya. Jadi perlu diperhatikan bahwa karakter anda bukan sekedar gambar tetapi mempunyai kelakuan tertentu yang seolah-olah punya jiwa. Karena animasi adalah membuat gambar anda kelihatan hidup, sehingga kita bisa mempengaruhi emosi penonton menjadi turut merasa sedih, ikutan menangis, jatuh cinta, kesal, gembira bahkan tertawa terbahak-bahak.Bila karakter anda sudah siap, tentu saja setelah lebih dari 100 kali anda mencoba, baru   selanjutnya memastikan kelengkapan data pribadinya, sekaligus memberikan ‘warna’seperti pada contoh Ana dengan menggunakan satuan RGB (red, green & blue), gunanya adalah agar anda dan teman anda yang bergabung dalam team anda tahu betul warna RGB yang dipakai untuk kulitnya, bajunya, garisnya, dst.nya. Kalau perlu dibuat warna karakter pada saat malam dan siang hari, di luar ruangan (exterior) dan di dalam ruangan(interior)

Rabu, 21 Mei 2014

Winnie the Pooh (2011)

Oleh Theresia Wenny O.P.W - 672012018

Selamat malam semua..
Dari pada malam ini ga bisa tidur dan bingung gak tau mau ngapain.. atau yang lagi suntuk, sedih, mendingan nonton film. Kali ini saya ingin berbagi cerita dengan kalian semua tentang seekor beruang kuning yang sangat bersahabat dan suka sekali makan madu.. Beruang itu bernama Winnie The Pooh.
Langsung aja ya dari pada terlalu banyak basa-basi hehehe :D

Yuk Mari kita tonton Trailer nye terlebih dulu :D